Teknik Dasar Bermain Gitar Bagi Pemula

Gitar merupakan alat musik yang paling banyak digemari di kalangan musisi dan paling mudah untuk masuk ke berbagai genre musik. Banyak pencinta gitar yang rela merogoh kocek dalam untuk berburu gitar kesayangan di tempat jual gitar terfavorit dan menjadikannya koleksi. Bagi pemula tentunya berbeda. Memainkan gitar dengan nada dan melodi yang merdu menjadi fokus awal mereka sebelum memilih gitar andalan.  Oleh karena itu, berikut teknik dasar bermain gitar yang perlu dipelajari oleh pemula, yaitu:

1. Tentukan referensi untuk belajar

Banyak referensi yang bisa kamu gunakan untuk belajar memainkan gitar seperti internet, buku, dan kerabat. Internet menjadi wadah termudah bagimu untuk memperoleh kunci-kunci gitar, lagu, video tutorial, serta tips-tips yang bisa menjadi bahan latihanmu. Selain itu, buku yang memuat kunci-kunci gitar bisa menjadi pilihan kedua yang efektif bagimu untuk belajar gitar hingga yang terakhir kamu bisa meminta kerabat seperti keluarga atau teman yang pandai bermain gitar untuk mengajarimu secara langsung.

 

2. Tentukan posisi yang nyaman

Menentukan poissi yang nyaman penting dilakukan sebagai langkah awal bermain gitar. Berbagai cara bisa dimulai dengan duduk di kursi yang nyaman, menegakkan punggung dan bahu, mendekatkan badan gitar ke dada dan perut, pegang bagian leher gitar dengan tangan kiri membentuk huruf V—ibu jari di bagian belakang dan 4 jari di depan, menahan badan gitar dengan kaki kanan kemudian cobalah menekan-nekan senar secara asal, mulai dari pelan hingga cepat, agar melatih keseimbangan. Lakukan gerakan-gerakan ini secara rutin untuk membiasakan diri.

 

3. Menyetel gitar

Agar gitar bisa menghasilkan suara merdu, penting untuk melakukan tuning pada gitar. Mulailah menyetel gitar dengan cara pelajari nama-nama senar dari paling tebal ke paling tipis dimana urutannya. seperti E, A, D, G, B, dan E. Lalu atur putaran pada tuner (kepala gitar) sesuai kebutuhan, jika ingin rendah kamu bisa memutar tuner sampai senar mengendur dan sebaliknya jika ingin nada tinggi maka kencangkan senarnya.

 

4. Kenali kunci dasar gitar dan melodi.

Kunci dasar gitar yang perlu kamu ketahui adalah: 1) senar 1 untuk nada E’, 2) senar 2 untuk nada B, 3) senar 3 untuk nada G, 4) senar 4 untuk nada D, 5) Senar 5 untuk nada A, dan 6) senar 6 untuk nada E. Untuk mempelajari melodi kamu perlu mempelajari cara membaca tabulasi untuk mengetahui not dan memahami scale untuk bisa menebak melodi pada lagu. Kemudian lanjutkan dengan belajar improvisasi. Perlahan kamu akan membentuk perasaan, pendengaran, dan insting yang kuat dalam menentukan nada.

 

5. Belajar memetik

Penting bagi pemula untuk mengetaui teknik memetik gitar dengan baik. Adapun tipsnya adalah meletakkan ibu jari di senar paling atas untuk memetik senar bass nomor 6, 5, atau 4. Kemudian letakkan jari telunjuk pada senar nomor 3, jari tengah pada nomor 2, dan jari manis pada senar nomor 1. Mulailah memetik gitar secara perlahan hingga kamu bisa memetiknya dengan baik.

 

6. Rutin berlatih

Lakukan latihan yang rutin agar membiasakan anggota tubuh dan pikiranmu rileks dan tidak kaku saat bermain gitar. Dengan ini, kamu akan lebih siap secara mental dan fisik dalam mempelajari berbagai melodi baru dan pada akhirnya mampu membawakan sebuah lagu.

 

7. Melatih memori otot tangan

Bermain gitar di awal masa percobaan akan membuat jari-jari terasa sakit dan menimbulkan sisi yang mengeras pada setiap ujung jari atau kapalan. Namun latih dirimu agar terbiasa dengan hal ini supaya kemampuan bermain gitarmu semakin membaik. Fokus kepada petikan, kunci, nada, dan melodi yang tengah kamu pelajari.

 

8. Mulai dengan lagu yang mudah

Berlatihlah dengan satu lagu yang menurutmu mudah dan memiliki kunci yang sederhana. Pelajari terus lagu tersebut hingga lancar dan yakin telah memainkannya dengan benar. Jika sudah yakin, mulailah secara perlahan menaikkan tingkat kesulitannya dan berlatih kembali.

 

Setelah mengetahui berbagai teknik dasar bermain gitar, kamu bisa langsung mempratekkannya. Namun perlu diingat bahwa poin penting dalam bermain gitar adalah latihan rutin karena kita tidak bisa mengharapkan perubahan dalam 1 hari. Jadi asah terus kemampuanmu dalam bermain gitar agar kamu semakin mahir dan suatu saat ini bisa menciptakan melodi atau lagu sendiri.

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *