5 Cara Sembuhkan Jari Tangan Gatal dan Bintik Bintik Berair

Jari tangan gatal dan bintik bintik berair biasanya disebabkan oleh eksim. Orang dewasa di bawah 40 tahun memiliki resiko tertinggi untuk terpapar. Namun, penyebab lain seperti alergi mungkin bisa terjadi. Meski kondisi ini biasanya tidak berbahaya, namun tidak boleh diabaikan. Karena ini bisa menandakan masalah medis yang serius. Berikut ini cara menyembuhkannya.

1.  Menghindari Pemicu

Cara menghilangkan bintik air yang gatal pertama adalah dengan mengetahui apa yang menjadi pemicunya. Jika tangan Anda gatal saat memegang atau menggunakan suatu produk, Anda patut curiga bahwa bahan tersebut adalah pemicunya. Misalnya, rasa gatal-gatal yang semakin parah setiap mencuci piring. Kemungkinan sabun yang Anda gunakan mengandung bahan kimia yang mengiritasi kulit tangan Anda.

2.  Kompres Air Dingin

Salah satu pengobatan rumahan tradisional untuk jari tangan yang gatal dan berair yang bisa Anda coba adalah kompres dingin. Anda bisa merendam tangan atau menggunakan kompres air dingin untuk menghilangkan bintik-bintik gatal dan berair di tangan. Cara menghilangkan bintik di tangan secara alami ini bisa anda lakukan 2-4 kali selama 15 menit untuk mencegah rasa gatal yang muncul.

3.  Oles Krim Khusus Gatal

Salah satu obat anti gatal yang digunakan untuk mengobati kondisi ini adalah krim khusus gatal. Jenis obat ini biasanya tersedia dalam bentuk krim yang dapat membantu meredakan gatal. Dalam beberapa kasus, dokter mungkin akan memberikan obat tambahan untuk menekan sistem kekebalan tubuh.

4.  Menjaga Kebersihan Tangan

Kulit kering dan kotor dapat menyebabkan jari gatal dan bintik berair. Untuk mencegah masalah ini terjadi lagi, Anda perlu menjaga tangan tetap lembap dan bersih. Apalagi jika tangan Anda sering terkena debu, kotoran, dan bahan kimia pembersih. Gunakan sabun pembersih yang cocok untuk kulit sensitif.

5.  Konsumsi Obat Anti Infeksi

Jari yang gatal memang bisa mengganggu aktivitas sehari-hari. Jika Anda menggaruknya terus-menerus, kondisi ini dapat menyebabkan infeksi. Untuk mengobati infeksi di kemudian hari, konsultasikan ke dokter. Anda akan diperiksa terkait kondisi kulit Anda, serta mendapatkan obat khusus, seperti anti infeksi.

Itulah beberapa cara untuk mengobati jari tangan gatal dan bintik bintik berair. Jangan lupa untuk menjaga kelembapan tangan. Tangan yang lembap akan lebih sehat dan terhindar dari gatal dengan bintik berair.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *